Ilustrasi. Foto Okezone |
Kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Riau semakin meluas, mengakibatkan 849 hektare areal terbakar.
Titik api atau hot spot sudah merambah ke Kabupaten Pelalawan Riau.
“Di Desa Teluk, Kecamatan Kuala Kampar sekitar 5 hektare dan di Teluk Bakau, Kecamatan Kuala Kampar, dengan luasan 20 hektare," ucap Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Edwar Sanger Sabtu (3/3/2018).
Selain di Kabupaten Kampar, kebakaran juga terjadi di Kabupaten Bengkalis tepatnya di Desa Muara Dua Kecamatan Siak Kecil dengan luasan yang terbakar mencapai 3 hektare jumlah areal yang terbakar diperkirakan akan semakin bertambah mengingat kebakaran masih terjadi
"Upaya pemadaman masih terus dilakukan baik darat maupun udara," imbuhnya.
Kebakaran terparah masih terjadi di Kabupaten Meranti dengan luas mencapai 218 hektare. Kemudian Kabupaten Siak 130 hektare, Bengkalis 117 dan Dumai 108 hektare.
Sisinya tersebar di kabupaten dan kota. Hanya Kabupaten Kuansing saja yang hingga kini belum ditemukan kebakaran.
"Untuk pemadaman darat dilakukan oleh TNI, Polri BPBD manggala agni dan masyarakat peduli api. Untuk udara menggunakan helikopter melalui water bombing," imbuh Wakil Komandan Satgas Penanggulanggan Kebakaran Hutan Riau, Edwar.
Sumber.